%0 Thesis %9 Bachelor %A 22104934, Brasmasti Pramudyawardani %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Informatika %D 2014 %F katalog:5864 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K elemen antarmuka, game, user-centered design, anak %P 71 %T PENGEMBANGAN ADVENTURE GAME UNTUK ANAK USIA 4-6 TAHUN DENGAN PENDEKATAN USER-CENTERED DESIGN %U https://katalog.ukdw.ac.id/5864/ %X Penelitian ini mencoba merumuskan elemen aplikasi permainan yang harus dimiliki oleh sebuah aplikasi permainan dan pembelajaran untuk anak usia 4-6 tahun. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah User-centered Design. Dalam pendekatan ini dilakukan diskusi pakar, pengamatan terhadap anak dengan aplikasi permainan yang biasa dimainkan, kuisioner untuk menentukan kebutuhan aplikasi, perancangan dan evaluasi prototipe, dan pembangunan produk akhir. Pengamatan dan pengujian pada penelitian ini dilakukan di TK Ceria Demangan Baru Yogyakarta dengan responden 30 anak. Dari penelitian ini diketahui bahwa elemen visual adalah elemen yang dapat membuat aplikasi permainan menarik bagi anak. Elemen visual harus memiliki visualisasi yang lucu dan berwarna-warni. Elemen kontrol, audio, dan feedback juga merupakan elemen yang penting untuk diperhatikan untuk memudahkan anak dalam menggunakan aplikasi permainan.