%I Universitas Kristen Duta Wacana %L katalog5671 %D 2013 %X Penjualan busana dan aksesoris pada toko El Collection yang berada di kota Yogyakarta masih berjalan dengan sistem penjualan langsung. Guna memperluas pemasaran dan jangkauan pelanggan, diperlukan sistem penjualan secara online. Jika pada sistem penjualan langsung penjual dapat langsung bertemu dengan pembeli, lain halnya dengan penjualan online karena pelanggan akan bertemu dengan sistem. Oleh karena itu, sistem yang dibuat harus berorientasi pada pelanggan dengan menerapkan Customer Relationship Management. Bentuk Customer Relationship Management yang diaplikasikan pada sistem yang telah dibuat adalah pemberian rekomendasi produk bagi pelanggan. Rekomendasi produk diperoleh berdasarkan rating history dari tiap pelanggan. Metode yang digunakan untuk pemberian rekomendasi tersebut adalah Collaborative Filtering. Algoritma Collaborative Filtering dipilih karena dapat menghasilkan suatu rekomendasi baru berdasarkan perbadingan antar pola pengguna. Penelitian dengan metode tersebut dilakukan dengan mencari nilai produk rekomendasi, kemudian dilakukan pengurutan nilai rekomendasi dan diambil yang tertinggi. Produk-produk dengan nilai rekomendasi tertinggi akan menjadi produk rekomendasi untuk pelanggan. %A Titin Setiawati 23090504 %T SISTEM INFORMASI PENJUALAN BUSANA DAN AKSESORIS ONLINE DENGAN CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) %K Customer Relationship Management, Collaborative Filtering