relation: https://katalog.ukdw.ac.id/559/ title: DETEKSI KEANEKARAGAMAN BAKTERI ENTEROPATOGENIK PADA TELUR YANG TERDAPAT DI KOTA YOGYAKARTA UNTUK MENINGKATKAN KEAMANAN PANGAN creator: 31150064, Putri Karina Sitanggang subject: QH301 Biologi subject: QR Mikrobiologi subject: RA0421 Kesehatan Publik. Kebersihan. Kedokteran Pencegahan description: Telur merupakan bahan pangan yang memiliki nilai gizi cukup lengkap. Ketersediaan telur dan produk olahan telur yang beragam menjadikan telur sangat diminati dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Pengolahan aneka produk pangan telur yang dilakukan secara kurang higienis dapat memungkinkan olahan telur terkontaminasi oleh bakteri enteropatogenik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kontaminasi dan keanekaragaman bakteri enteropatogenik yang terdapat pada produk pangan olahan telur. Penelitian ini dilakukan pada enam jenis olahan telur yang diambil dari lokasi yang sama dengan dua kali pengulangan sehingga didapatkan total 12 sampel yang dideteksi. Bakteri enteropatogenik diisolasi menggunakan medium diferensial Chromocult Coliform Agar (CCA), diseleksi berdasarkan uji biokimiawi dan diidentifikasi menggunakan kit Analytical Profile Indeks (API) 20E. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat keanekaragaman bakteri kontaminan pada produk olahan telur yaitu Enterobacter cloacae, Pantoea spp 1, Aeromonas hydrophila, Klebsiella pneumoniae ssp pneumoniae 1, Escherichia coli, Pasteurella pneumotropica, Yersinia enterocolitica dan Yersinia pseudotuberculosis. date: 2019-07 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/559/1/31150064_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/559/2/31150064_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 31150064, Putri Karina Sitanggang (2019) DETEKSI KEANEKARAGAMAN BAKTERI ENTEROPATOGENIK PADA TELUR YANG TERDAPAT DI KOTA YOGYAKARTA UNTUK MENINGKATKAN KEAMANAN PANGAN. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.