%0 Thesis %9 Final Year Projects (S1) %A 01110006, PRIOUTOMO %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Teologi %D 2017 %F katalog:4445 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K Yesus, Yesus Kristus, Yesus Sejarah, teknologi, Martin Heidegger, Don Ihde %P 55 %T PERKATAAN YESUS SEBAGAI TEKNOLOGI : REFLEKSI KRITIS TENTANG PERKATAAN-PERKATAAN YESUS MENURUT MAKNA TEKNOLOGI %U https://katalog.ukdw.ac.id/4445/ %X Teknologi adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia. Pun, teknologi bukan saja dibuat oleh manusia, melainkan juga bisa menjadikan seseorang menjadi sosok tertentu. Di dalam kehidupan beriman kristiani, Yesus Kristus adalah pusat perenungan, termasuk sebagai teladan yang mengarahkan cara hidup orang-orang kristiani. Sebagai seorang Yesus, seorang manusia yang menghidupi kemanusiaan, Yesus Kristus tentu juga hidup dengan teknologi. Salah satu dari teknologi itu adalah perkataan-perkataan-Nya sendiri. Di sisi lain, salah satu gagasan tentang teknologi, yaitu oleh Martin Heidegger, melihat teknologi sebagai suatu pengungkapan terhadap dunia. Kedua hal ini, tentang Yesus Kristus sebagai manusia yang hidup dengan teknologi dan teknologi sebagai suatu pengungkapan terhadap dunia, menjadi dasar refleksi di dalam penelitian ini. Penelitian yang disusun ke dalam skripsi ini bertujuan menampilkan perkataan-perkataan Yesus Kristus sebagai suatu teknologi. Untuk itu, ulasan tentang Yesus menurut kajian Yesus Sejarah dilibatkan untuk membantu melihat Yesus sebagai manusia, yang kemudian menolong pula untuk melihat perkataan-perkataan Yesus sebagai teknologi sebagaimana teknologi memiliki makna tertentu. Dengan demikian, perenungan tentang Yesus Kristus menjadi lebih bervariatif, terutama di dalam kehidupan dinamis ini.