%0 Thesis %9 Bachelor %A 01082201, VIRGO TRI SEPTO ANGGORO %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Teologi %D 2014 %F katalog:3695 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K kemiskinan, diakonia, reformatif, pemberdayaan potensi, dialog %P 70 %T BERJALAN BERSAMA MENUJU KEMANDIRIAN: IMPLEMENTASI DIAKONIA GKI CIANJUR, JAWA BARAT, MELALUI PEMBERDAYAAN POTENSI MASYARAKAT %U https://katalog.ukdw.ac.id/3695/ %X Kemiskinan merupakan permasalahan klasik yang belum terselesaikan termasuk di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Permasalahan ini merupakan tanggung jawab bersama semua elemen masyarakat, tanpa kecuali gereja. Gereja sebagai salah satu stakeholder sosial memiliki peran dan tanggung jawab guna membantu masyarakat yang masih hidup miskin. Bentuk tanggung jawab tersebut adalah melalui diakonia sosial. Diakonia sosial yang dilakukan oleh GKI Cianjur berada dalam taraf diakonia reformatif dimana gereja melakukan pemberdayaan potensi masyarakat di bidang ekonomi dan pendidikan. Pemberdayaan potensi menolong masyarakat bangkit dari kemiskinan dan mandiri dari pihak lain. Refleksi teologis yang mampu dipelajari oleh jemaat adalah perlunya menjadi kawan seperjalanan bagi masyarakat supaya masyarakat terbantu dengan baik. Gereja juga perlu untuk mengembangkan konsep diakonia yaitu konsep “healing” dimana gereja mampu merasakan “luka” kemiskinan yang dialami masyarakat sehingga semakin mengasah kepekaan gereja terhadap permasalahan sosial yang ada di sekitarnya. Diakonia yang dilakukan gereja tidak hanya sebatas membantu, tetapi juga berdialog dengan masyarakat. Dialog yang terjadi mampu menjadikan gereja dan masyarakat yang dibantu belajar antara satu dengan yang lain dari setiap perjumpaan yang terjadi.