relation: https://katalog.ukdw.ac.id/3180/ title: APLIKASI METODE TOPSIS UNTUK PEMILIHAN KAMERA DSLR BERDASARKAN FITUR creator: 22074199, Octavianus Indra Saputra subject: QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer subject: QA76 Perangkat Lunak (Software) Komputer subject: T Teknologi (Umum) description: Pemilihan kamera digital tidaklah mudah karena harus mempertimbangkan banyak faktor. Faktor yang sering menjadi pertimbangan dalam merencanakan pembelian kamera digital dapat mengacu pada dana dan fitur-fitur yang terdapat dalam kamera tersebut, antara lain megapixel, shutter speed, continuous speed, video, dan bobot barang. Dan tidak setiap orang mempunyai kepentingan yang sama dalam pembelian kamera digital. Melalui penelitian ini, penulis membuat program bantu untuk memilih kamera digital dengan menggunakan metode TOPSIS (Technique For Order Preference by Similarity to Ideal Solution) untuk melakukan proses perhitungan dari setiap kriteria. Pengguna diminta untuk memilih kebutuhan pembelian kamera, tipe kamera yang diinginkan, dan limit harga yang di kehendaki. Bobot perhitungan dapat di atur oleh admin pada halaman yang disediakan untuk admin. Output dari program ini berupa perangkingan kamera digital beserta keterangan dari kamera tersebut. Berdasarkan penelitian, metode Technique For Order Preference by Similarity to Ideal Solution dapat digunakan untuk pemilihan kamera digital sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh pengguna. Output yang dihasilkan memberikan alternatif pemilihan kamera digital bagi pengguna dalam memilih kamera sesuai dengan yang diinginkan. date: 2013-02 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/3180/1/22074199_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/3180/2/22074199_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 22074199, Octavianus Indra Saputra (2013) APLIKASI METODE TOPSIS UNTUK PEMILIHAN KAMERA DSLR BERDASARKAN FITUR. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.