%0 Thesis %9 Bachelor %A 22053884, NOVANDO HENDRIKO PANGARIBUAN %A Universitas Kristen Duta Wacana, %B Informatika %D 2012 %F katalog:3118 %I Universitas Kristen Duta Wacana %K algoritma backtracking, kakuro %P 35 %T IMPLEMENTASI ALGORITMA BACTRACKING DALAM PENYELESAIAN PERMAINAN KAKURO %U https://katalog.ukdw.ac.id/3118/ %X Kakuro merupakan sebuah permainan puzzle berhitung yang saling terkait antara angka yang satu dengan angka yang lainnya. Permainan ini cukup sulit untuk diselesaikan. Selain angka yang satu dengan yang lainnya saling berkaitan jika dijumlahkan, kemungkinan angka yang dimasukan pun cukup banyak. Jika semakin besar papan permainannya, semakin banyak pula kemungkinan yang ada. Oleh karena itu dibutuhkan suatu langkah yang tepat supaya bisa mendapatkan hasil penyelesaian permainan. Untuk penyelesaian dari masalah ini dibangunlah aplikasi permainan kakuro yang menerapkan algoritma backtracking untuk mencari penyelesaian dari permainan ini. Algoritma backtracking cocok untuk menyelesaikan permainan dengan banyak kemungkinan dalam mencari solusi. Hal ini dikarenakan pada proses pencariannya, algoritma backtracking hanya menelusuri simpul yang mengarah ke solusi dari permainan ini.. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penggunaan algoritma backtracking dapat mencari penyelesaian permainan Kakuro pada ukuran papan permainan 4x4, 5x5 dan 6x6 yang memiliki banyak kemungkinan. Efektifitas algoritma backtracking dalam menyelesaikan permainan ini dipengaruhi oleh banyak langkah dan backtrack yang diproses untuk pencarian solusi tersebut.