relation: https://katalog.ukdw.ac.id/2429/ title: PENGELOLAAN INFORMASI TENAGA KERJA PADA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KULON PROGO BERBASIS SMS GATEWAY creator: 71140004, Valdi Haris Adi Nugroho subject: HD Industri. Pemanfaatan Lahan. Buruh subject: QA75 Komputer Elektronik. Ilmu Komputer subject: ZA4450 Database description: Teknologi yang semakin berkembang menjadikan pekerjaan manusia menjadi lebih mudah dan efisien. Dengan adanya teknologi kegiatan manusia yang biasanya dilakukan secara manual saat ini sudah banyak yang digantikan oleh sistem. Salah satu teknologi yang paling popular dan banyak masyarakat menggunakan adalah SMS (Short Message Service). Dari sebuah teknologi yang bernama SMS sekarang bisa dikembangkan menjadi SMS Gateway yang mana berfungsi untuk menggantikan tugas manusia menyalurkan informasi secara cepat dan lebih efektif kepada banyak orang. Dalam penelitian ini akan mengimplementasikan Pengelolaan Informasi Tenaga Kerja Pada Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Kulon Progo Berbasis SMS Gateway. Sistem ini akan digunakan untuk menyalurkan informasi lowongan pekerjaan kepada para pencari kerja di Kabupaten Kulon Progo. Lowongan Pekerjaan akan diinformasikan kepada pencari kerja yang telah mendapatkan kartu kuning setelah melakukan pendafataran dan mengisi biodata di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Aplikasi SMS Gateway akan dibuat menggunakan framework Laravel dan database SQLite. Pada Penerapan dilapangan aplikasi akan digunakan oleh lingkungan internal Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Unit Bidang Pengembangan dan Penempatan Tenaga Kerja. date: 2020-02-29 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/2429/1/71140004_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/2429/2/71140004_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 71140004, Valdi Haris Adi Nugroho (2020) PENGELOLAAN INFORMASI TENAGA KERJA PADA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI KULON PROGO BERBASIS SMS GATEWAY. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.