relation: https://katalog.ukdw.ac.id/2089/ title: PENGARUH PROMOSI ONLINE DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI ONLINE SHOPPING LAZADA creator: 11120080, Wiedy Angga Pratimamtoro subject: H Ilmu-ilmu Sosial (Umum) subject: HB Teori Ekonomi subject: HF Perdagangan subject: HM Sosiologi description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi online dan persepsi harga terhadap keputusan pembelian. Jumlah populasi dalam penelitian ini berjumlah 100 orang yang merupakan pelanggan Lazada. Teknik Pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan variabel bebas Promosi Online dan Persepsi Harga berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat yaitu Keputusan Pembelian. Secara parsial yang dapat dilihat dari hasil uji t yang menunjukan bahwa variabel Promosi Online mempunyai tingkat signifikansi 0,001 < 0,05. Sedangkan variabel Persepsi Harga mempunyai tingkat signifikansi 0,026 < 0,05. Berdasarkan perhitungan tersebut, dapat disimpulkan bahwa secara parsial Promosi Online dan Persepsi Harga memiliki pengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Sementara itu, analisis deskriptif menunjukan bahwa dengan melakukan promosi online dengan baik, maka akan meningkatkan minat seseorang untuk melakukan keputusan pembelian dan serta menciptakan persepsi harga yang sesuai dengan produk yang di tawarkan. date: 2016-02 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/2089/1/11120080_bab1_bab5_daftarpustaka.pdf format: text language: id identifier: https://katalog.ukdw.ac.id/2089/2/11120080_bab2-sd-bab4_lampiran.pdf identifier: 11120080, Wiedy Angga Pratimamtoro (2016) PENGARUH PROMOSI ONLINE DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI ONLINE SHOPPING LAZADA. Bachelor thesis, Universitas Kristen Duta Wacana.